Adegan pembuka atau opening tentunya menjadi salah satu adegan terpenting dari sebuah video game. Sama halnya dengan film, adegan opening dalam video game bertugas untuk memberikan impresi pertama yang bagus terhadap para pemain dan membuat mereka tertarik dengan apa yang ditawarkan gamenya nantinya.
Beberapa video game bahkan memiliki adegan opening ikonik yang akhirnya diingat oleh para fansnya hingga sekarang. Opening-opening ikonik ini sendiri dikenang karena biasanya menyajikan adegan pembuka yang keren, penuh aksi, ataupun dengan cerita mengharukan yang membuat para pemainnya langsung terhubung dengan cerita yang ditawarkan.
Namun, beberapa opening game diingat oleh para fans bukan karena hal-hal di atas tetapi karena adegan dari opening tersebut ditangkap dan dijadikan meme oleh para fansnya. Hal ini sendiri membuat opening-opening game berikut lebih diingat oleh para fansnya karena menjadi gambaran dari situasi yang mungkin dihadapi oleh mereka di saat-saat tertentu.
Dan berikut adalah 5 opening games yang dijadikan meme oleh para fansnya:
Daftar isi
President daughter get kidnapped – Resident Evil 4
Mari kita buka daftar ini dengan salah satu seri Resident Evil yang paling dicintai oleh mayoritas gamer di Indonesia ini. Seri ini tentunya dikenang sebagai salah satu lompatan terbesar dari seri Resident Evil mulai dari grafik hingga gameplay tentunya. Dan meskipun banyak hal yang bisa dikenang dari game ini, bagian opening dari RE4 ini ternyata menjadi meme bagi komunitas gamer.
Hal ini sendiri dikarenakan premis cerita dari RE4 yang sejak awal terkesan terlalu konyol.
Bagaimana tidak, Ashley yang notabene adalah anak perempuan dari Presiden Amerika Serikat yang diculik oleh kultus dan dibawa ke Spanyol. Dan yang diutus untuk menyelematkannya hanyalah satu mobil berisi tim kecil dengan hanya Leon seorang yang merupakan bagian pasukan khusus. Tidak heran banyak gamer yang menjadikannya meme karena mempertanyakan hal tersebut.
Press F to pay respect – Call of Duty Advanced Warfare
Call of Duty tentunya menjadi seri yang sudah sangat khas dengan adegan penuh aksi sinematik yang memacu adrenalin. Para pemain pun biasanya diajak untuk berinteraksi terhadap adegan aksi yang tengah berlangsung lewat input Quick Time Event (QTE). Namun ternyata tidak semua QTE yang ada di Call of Duty menjadikan gamenya terlihat keren, karena QTE yang ada di adegan pembuka Call of Duty Advance Warfare ini malah berakhir sebagai meme dan bahkan menjadi norma bagi para gamer.
Adegannya sendiri terjadi setelah pertempuran pertama dimana teman sang protagonis mati di perang dan kita menghadiri pemakamannya. Kita pun nantinya akan diberikan perintah “Press F/X/Kotak (tergantung platform yang dimainkan) to pay respects”. Maksud hati memberikan sebuah adegan yang mengharukan dan sensitif terhadap para pemain, adegan ini malah dijadikan meme dan akhirnya kata “F” menjadi bahasa tersendiri bagi para gamer mengucapkan kesedihannya.
YOU DIED – Soulsbourne Series
Untuk poin yang ini kami memang sengaja tidak menspesifikkan ke dalam satu game, karena hampir seluruh serinya menggunakan pola yang sama. Yaitu kamu “harus” mati di awal pembukaan permainan, bahkan ketika tutorial baru saja berlangsung. Hal ini membuat banyak gamer yang menjajal game-game ini merasa frustasi karena harus mati berulang kali selama memainkan game ini.
Dan yang membuat para pemain semakin emosi adalah adanya kata-kata “YOU DIED” yang akan muncul setiap para pemain mati ini. Yang akhirnya digunakan sebagai meme untuk menjelaskan gambar ataupun menjadi penutup video untuk menunjukkan situasi dimana mereka akan mati setelahnya.
Hey, you, you’re finally awake – Skyrim
Skyrim mungkin menjadi game RPG yang masih populer dan banyak dimainkan hingga sekarang. Dunia yang luas untuk dieksplorasi, quest dan misi yang sangat banyak, dan tentunya mod yang berlimpah ruah dari komunitasnya membuat game ini berumur panjang. Dan dengan masih lamanya sekuel dari game ini. Maka tidak heran bila adegan-adegan dari game ini kerap dijadikan meme.
Salah satu yang paling baru tentunya adalah adegan pembuka dari Skyrim yang mana akan membuatmu tiba-tiba berada di antah berantah di atas kereta kuda. Situasi membingungkan ini sendiri digunakan oleh para fans untuk menyambungkan sebuah video yang berakhiran gelap, ataupun sebagai lanjutan sebuah situasi dimana mereka baru saja tersadar dari kondisi tertentu.
Ah s**t, here we go again – GTA San Andreas
Tentunya sudah jelas bahwa game favorit rakyat Indonesia ini juga masuk ke dalam daftar ini. Game ini sendiri sebelumnya juga telah banyak menyumbangkan meme-meme mulai dari “Follow the damn train” hingga “Big Smoke Order“. Dan tentunya yang paling baru adalah adegan yang diambil dari opening gamenya ketika CJ bertemu dengan Tenpenny hingga akhirnya dia dibuang di daerah Ballas.
Adegannya sendiri sebenarnya tidak terlalu unik pada awalnya. Namun karena adegan ini dieksploitasi beberapa tahun lalu, akhirnya kata-kata yang diucapkan CJ ketika game mulai yaitu ini yang menjadi meme yang menggambarkan dimana kita yang sudah jengah akan menghadapi konfrontasi terhadap hal yang sama sekali lagi.
Bonus: BOY!! – God of War
Untuk kasus yang satu ini sebenarnya bukan adegannya yang menjadi meme, maka dari itu kami jadikan sebagai bonus saja. God of War tentunya menjadi salah satu game terbaik yang pernah dibuat. Namun satu hal yang paling ikonik dari game ini malah meme-nya. Semua orang pasti menyangkut-pautkan game ini terhadap meme “Boy” yang diucapkan sang protagonis – Kratos.
Meme ini sendiri di awal kemunculannya di trailer perkenalan gamenya sebenarnya cenderung keren, karena Kratos ditampilkan berbeda dan Boy menjadi kata-kata ikonik dari trailernya. Namun ketika gamenya dirilis, ternyata Kratos mengucapkan kata-kata Boy hampir di sepanjang game. Hal ini akhirnya menjadi bahan candaan dari fansnya. Dan akhirnya Kratos pun mendapat julukan sebagai “Dad of War” dari game ini.
Dan itulah tadi 5 opening ikonik yang berakhir menjadi meme ditangan para fans. Beberapa adegan opening di atas memang beberapa merupakan adegan lucu. namun mayoritas adalah kerja para fans dan pembuat meme yang bisa menjadikan situasi-situasi tersebut menjadi lucu.
Apakah kamu punya adegan lucu dari game favoritmu lainnya yang tidak masuk ke daftar ini? Coba tuliskan di kolom komentar!!
Jangan lupa baca juga info-info menarik lainnya tentang G-List atau artikel-artikel gak umum lainnya dari Galih K.A.
For press release and further collaboratin, Contact me at author